Peristiwa

Markas Daerah LMP Jabar Bentuk Kepengurusan Marcab Kabupaten Indramayu

Indramayu, Jabarplus.com – Setelah melalui tahapan konsolidasi dan koordinasi secara maraton, Badan Pengurus Markas Cabang (Marcab) Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Indramayu, akhirnya terbentuk seiring dengan terbitnya Surat Keputusan Markas Daerah LMP Provinsi Jawa Barat Nomor: 056/SK/LMP/MADA-JABAR/2020 tertanggal 3 Juli 2020.
Prosesi penyerahan SK Markas Daerah tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 4 Juli 2020 di Sekretariat Markas Cabang (Marcab) LMP Kabupaten Indramayu Jl. Raya Eretan, Desa Eretan Kulon Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu.

Penyerahan SK dilaksanakan oleh Wakil Sekretaris Mada LMP Jabar, Rakhmat Toto didampingi Provoost dan Ketua Markas Cabang LMP KBB, Pice Rivai.

Dalam sambutannya, Wasekda LMP Jabar, Rakhmat Toto menyampaikan amanat Ketua Mada (Kamada) LMP Jabar, Ukur Purba, ST yang antara lain menekankan pada aspek kesatuan komando, menjaga integritas, loyalitas dan dedikasi para personalia pengurus dalam rangka menggulirkan visi dan misi serta mewujudkan tujuan organisasi Laskar Merah Putih, khususnya di wilayah Provinsi Jawa Barat, serta kepada rekan-rekan Marcab LMP Indramayu senantiasa satu komando, menjaga integritas, loyalitas dan dedikasi dalam rangka menjalankan tugas menggulirkan visi dan misi serta mewujudkan tujuan organisasi.” Ungkap Rakhmat Toto.

Lebih lanjut, Toto mengatakan bahwa Ormas LMP yang lahir dari sebuah keprihatinan terhadap kondisi bangsa yang saat itu diperhadapkan dengan ancaman perpecahan, seiring dengan lepasnya Timor Timur dari pangkuan Ibu Pertiwi, maka setiap komponen Laskar Merah Putih harus senantiasa berupaya menyiapkan diri, dan senantiasa terus-menerus mempersiapkan kader-kader yang militan dan paham bagaimana berorganisasi, sehingga mampu mempertahankan NKRI dari berbagai ancaman baik dari luar maupun dalam negeri.

“Kedepan harus senantiasa terus-menerus mempersiapkan kader-kader yang militan dan paham bagaimana berorganisasi. Seluruh Kader Laskar Merah Putih, harus membiasakan mandiri, percaya diri, gotong-royong dan saling peduli, rajin mencari sumber belajar sendiri, inspirasi, berpikir kritis, dan tidak mudah terhasut berita hoax dan fitnah, sehingga memiliki kekuatan untuk mempertahankan NKRI.” ungkap Toto.

Terkait situasi nasional hari ini, Markas Daerah Ormas Laskar Merah Putih bertekad untuk menjadi perekat dan pemersatu bangsa. Olehnya, dalam menjalankan aktivitas organisasi harus berpedoman kepada ketentuan peraturan perundang undangan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Ketua Markas Cabang LMP Kabupaten Indramayu, Dargi Suhendi YN mengatakan dirinya sangat berbahagia dengan turunnya SK Mada Jabar dan berkomitmen untuk menjaga amanat Kamada dan jajaran LMP Jabar dalam menjalankan roda organisasi LMP di wilayah Indramayu.

“Saya merasa bahagia dan saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan Kamada dan Jajaran pengurus Markas Daerah LMP Jabar yang diberikan. Kami akan tetap satu komando dengan Kamada Ukur Purba dalam menjalankan roda organisasi LMP di Kabupaten Indramayu,” Kata Dargi diiringi teriakan para anggotanya.

Dalam suasana penuh kebahagiaan dan keakraban malam itu, perwakilan Mada LMP Jabar dan rombongan dipersilahkan untuk menikmati sajian makan malam dengan menu ikan “Entong” khas RM Tebu Ireng yang telah eksis cukup lama di sepanjang Jalan Raya Pantura Indramayu Jawa Barat. (Ichan-86)

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close